Sabtu, 27 April 2024
Follow Us ON :
 
 
| KORAMIL 09/LGM GELAR MAKAN SIANG GRATIS DI PONPES BADRUL HIDAYAH | | Pj Bupati Kampar Menjadi Saksi Pernikahan Fitri Ramadhani Puteri Camat Tambang. | | Masuk ke Stand Kominfo, Ricana Djayanti : Tempat Menjadi Selebritis | | Silaturahmi KPU dengan Ketua DPRD Siak Indra Gunawan | | Ketua DPRD Indra Gunawan Gelar Halalbihalal di Kompleks Abdi Praja; | | Polisi Sempat Lepas Tembakan, 4 Orang Lompat ke Sungai Siak
 
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K membuka Latihan Pra Operasi Keselamatan Lancang Kuni
Jumat, 03-02-2023 - 20:25:38 WIB

TERKAIT:
   
 

Riaumonitor.com, DUMAI – Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K membuka Latihan Pra Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 Polres Dumai yang mengangkat tema ‘Keselamatan Berlalu Lintas Yang Pertama Dan Utama’ dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcarlantas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444H/2023M diwilayah Kota Dumai, Jumat (03/02/2023) bertempat di Gedung Citra Waspada Polres Dumai.

Turut hadir dalam pelaksanaan Latihan Pra Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 Polres Dumai Wakapolres Dumai Kompol Josina Lambiombir, S.H, S.I.K, para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek Jajaran Polres Dumai serta seluruh personil yang terlibat dalam Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 Polres Dumai.

Terpantau ketika itu, acara di awali dengan Kapolres Dumai sebagai pemimpin acara tiba di tempat acara, laporan perwira, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Pemasangan Tanda Peserta Latihan Pra Operasi kepada perwakilan yang telah ditunjuk, pemimpin acara mengambil tempat dan laporan perwakilan.

Selanjutnya, Arahan Kapolres Dumai dilanjutkan dengan acara pembukaan Latihan Pra Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023, laporan perwira, pembacaan do’a dan disempurnakan materi oleh instruktur yang akan berlangsung selama 2 hari yakni hingga Sabtu (04/02/2023) mendatang.

Pada kesempatan itu, Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K menyampaikan bahwa pelaksanaan pelatihan pra operasi berfungsi untuk menyamakan persepsi dalam kegiatan operasi yang akan dilaksanakan.

“Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 selama 14 hari yang rencananya akan digelar mulai tanggal 7 sampai 20 Februari 2023 mendatang. Operasi Kepolisian yang mengedepankan fungsi Lalu Lintas ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dengan harapan dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas,” kata Kapolres Dumai.

“Adapun yang menjadi sasaran prioritas Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 yakni pelanggaran yang kasat mata dan berpotensi terhadap tingkat fatalitas korban kecelakaan seperti tidak menggunakan helm SNI, tidak menggunakan sabuk pengaman, melawan arus lalu lintas, menggunakan knalpot brong, berboncengan lebih dari satu, berkendara melebihi batas kecepatan, berkendara dibawah umur, berkendara dibawah pengaruh alkohol serta menggunakan handphone saat berkendara,” kata Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K.

Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K menambahkan, Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 akan mengedepankan kegiatan preemtif, preventif dan penegakan hukum secara humanis dan persuasif.

“Operasi ini juga digelar dalam rangka Harkamtibmas cipta kondisi Kamseltibcarlantas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444H/2023M mendatang, sehingga kami menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya Kota Dumai mari bersama-sama kita dukung Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023 dengan cara tertib dan mematuhi peraturan lalu lintas. Kemudian Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning 2023 Polres Dumai secara resmi saya buka dan dilanjutkan dengan kegiatan pelatihan,” tutup Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K.

Kegiatan pembukaan Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning 2023 Polres Dumai berakhir sekira pukul 10.30 Wib. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning 2023 oleh sejumlah instruktur di Kelas A dan Kelas B, selama situasi yang berlangsung berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif.

laporan (Humas /Endang)



 
Berita Lainnya :
  • Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K membuka Latihan Pra Operasi Keselamatan Lancang Kuni
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 KORAMIL 09/LGM GELAR MAKAN SIANG GRATIS DI PONPES BADRUL HIDAYAH
    02 Pj Bupati Kampar Menjadi Saksi Pernikahan Fitri Ramadhani Puteri Camat Tambang.
    03 Masuk ke Stand Kominfo, Ricana Djayanti : Tempat Menjadi Selebritis
    04 Silaturahmi KPU dengan Ketua DPRD Siak Indra Gunawan
    05 Ketua DPRD Indra Gunawan Gelar Halalbihalal di Kompleks Abdi Praja;
    06 Polisi Sempat Lepas Tembakan, 4 Orang Lompat ke Sungai Siak
    07 Disdik Pekanbaru Imbau Perpisahan Sekolah Digelar Secara Sederhana
    08 Pasar Induk Pekanbaru Segera Difungsikan
    09 Karutan Dumai Ikuti Serah Terima CPNS T.A 2023 oleh Kanwil Kemenkumham Riau
    10 Rutan Dumai Gelar Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Damai Sentosa
    11 Polres Dumai Berhasil Tangkap Dua Tersangka Pengedar Narkotika dan Musnahkan Barang Bukti
    12 Kepala Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kabupaten Pelalawan Purna Tugas
    13 DPRD Gelar Rapat Paripurna Bersama Pemko Dumai
    14 Akibat Banjir Jalan Pemda Ujung BTN Lama Di Tutup Warga karena Takut Merusak Rumah Mereka
    15 Dinas PUPR Siapkan Bahan Ekspos Untuk Presentase
    16 Gerakan Sinergi Reforma Agraria Miliki Nilai Positif
    17 Polres Dumai Raih Penghargaan Optimalisasi Operasi Tertib Ramadan
    18 Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
    19 Pilkada, Dinkes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis
    20 Ketua LPTQ Kabupaten Kampar Berharap Bisa Juara
    21 Plh Sekda Kampar Hadiri Halal Bihalal Bersama Masyarakat Pandau Permai Siak Hulu.
    22 SUV Tabrak Truk di Tol Permai, Tiga Orang Tewas
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Riau | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © MEDIA ONLINE - RIAUMONITOR.COM | INFORMASI UNTUK KEBENARAN