Kamis, 16 Mei 2024
Follow Us ON :
 
 
| JCH Diminta Jaga Kesehatan | | Gerak Cepat, Dinas Sosial Bengkalis Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Pematang Pudu | | Tutup Sementara, 30 Mei Perbaikan Dermaga I Roro Air Putih Dimulai | | pj Sekda Kampar Salurkan Bantuan Sembako Dan Beras Di Desa Sendayan | | Tiga Peserta Calon Direktur PT. BPRS Uji Kelayakan dan Kepatutan | | Bupati Pelalawan Harapkan Kerjasama Seluruh Stakeholder Demi Mewujudkan Kabupaten Yang Layak
 
DWP Bengkalis Ikuti Webinar Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Di Lingkungan Pendidikan
Jumat, 15-03-2024 - 13:37:30 WIB
DWP Bengkalis Ikuti Webinar Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Di Lingkungan Pendidikan.
TERKAIT:
   
 

Riaumonitor.com, BENGKALIS - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bengkalis mengikuti webinar, peran dharma wanita dalam pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan pendidikan, Jum'at 15 Maret 2024, di ruang Hang Jebat Kantor Bupati Bengkalis.

Kegiatan ini diselenggarakan DWP pusat bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset Teknologi Republik Indonesia. Webinar ini diikuti seluruh DWP se-Indonesia.

Dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan tersebut Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset Teknologi Republik Indonesia Nadiem Anwar Makarim, dirinya menyambut baik serta apresiasi atas inisiasi dari Dharma Wanita Persatuan (DWP) pusat yang ikut andil peran dharma wanita dalam pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan sekolah.

"Peran dharma wanita ini sangat strategis sekali untuk memberikan pengetahuan dan informasi kepada masyarakat terkait pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan sekolah. Kita berharap dengan kerjasama sama-sama ini benar-benar dapat mewujudkan pendidikan Indonesia bebas dari kekerasan atau Merdeka Belajar," tutur Nadiem.

Lebih lanjut Ia jelaskan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) telah meluncurkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 46 Tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan (Permendikbudristek PPKSP) sebagai Merdeka Belajar.

Permendikbudristek PPKSP disahkan sebagai payung hukum untuk seluruh warga sekolah atau satuan pendidikan. Peraturan ini lahir untuk secara tegas menangani dan mencegah terjadinya kekerasan seksual, perundungan, serta diskriminasi dan intoleransi. Selain itu, untuk membantu satuan pendidikan dalam menangani kasus-kasus kekerasan yang terjadi mencakup kekerasan dalam bentuk daring, psikis, dan lainnya dengan berperspektif pada korban.

Selain itu, Permendikbudristek PPKSP juga menghilangkan area “abu-abu” dengan memberikan definisi yang jelas untuk membedakan bentuk kekerasan fisik, psikis, perundungan, kekerasan seksual serta diskriminasi dan intoleransi untuk mendukung upaya pencegahan dan penanganan kekerasan. Selain mengatur tindakan kekerasan, Permendikbudristek ini juga memastikan tidak adanya kebijakan yang berpotensi menimbulkan kekerasan di satuan pendidikan.

Sementara itu Sekjen Dharma Wanita Persatuan Pusat Dewi Arif Hakim mengatakan, DWP pusat juga menjadikan pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan pendidikan ini salah satu program kerja DWP, yang harus didukung oleh masing-masing Dharma Wanita Persatuan di seluruh Indonesia.

Adapun kegiatan hari ini merupakan wujud dan dukungan DWP pusat, terhadap Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 46 Tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan (Permendikbudristek PPKSP) sebagai Merdeka Belajar.

"Saya mengajak serta memohon dukungan dan kerjasama seluruh DWP daerah se-Indonesia untuk mewujudkan Permendikbud Ristek PPKSP) sebagai Merdeka Belajar, di daerahnya masing-masing," ujar Dewi.

Webinar ini diikuti Ketua DWP kabupaten Bengkalis, dalam itu diwakili Wakil Sekertaris Sefniwita Idson serta sejumlah anggota lainnya DWP Bengkalis lainnya.



 
Berita Lainnya :
  • DWP Bengkalis Ikuti Webinar Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Di Lingkungan Pendidikan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 JCH Diminta Jaga Kesehatan
    02 Gerak Cepat, Dinas Sosial Bengkalis Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Pematang Pudu
    03 Tutup Sementara, 30 Mei Perbaikan Dermaga I Roro Air Putih Dimulai
    04 pj Sekda Kampar Salurkan Bantuan Sembako Dan Beras Di Desa Sendayan
    05 Tiga Peserta Calon Direktur PT. BPRS Uji Kelayakan dan Kepatutan
    06 Bupati Pelalawan Harapkan Kerjasama Seluruh Stakeholder Demi Mewujudkan Kabupaten Yang Layak
    07 Pemdes Bantan Sari Kecamatan Bantan Telah Menyalurkan Bantuan BLT tahun 2024 Sebayak 21 KPM
    08 Waspada, Lagi Modus Penipuan Mengatas Namakan Bupati Bengkalis
    09 Bupati Pelalawan H. Zukri Lantik 280 PPPK Tenaga Guru dan Kesehatan Kabupaten Pelalawan
    10 Ahyar Mantan Ketua Koperasi SAP Angkat Bicara Terkait Dana Pinjaman 200JT Dari PT. SAU
    11 Mahasiswi STAIN Bengkalis Raih Gelar Atribut Putri Intelegensia
    12 Program Studi Hukum Tatanegara STAIN Gelar Penyuluhan Hukum
    13 Bangunan Liar di Kampus Unri Jadi Tempat Pesta Narkoba Dibongkar-Dibakar
    14 pemdes Muntai proses Penyaluran BLT-DD Tahap 2 Bulan April & Mei Tahun 2024
    15 Pemkab Siak Siapkan 250 Beasiswa PKH, Lahirkan Generasi Emas dan SDM Unggul
    16 Pemko Dumai Dukung Pelaku UMKM Tingkatkan Usaha
    17 Posyandu Pelayanan Kesehatan Lini Terdepan
    18 Pemdes Meskom Telah Menyalurkan BLT Ke Masyarakat Sebanyak 59 Kepala Keluarga
    19 Pemdes Desa Wonosari Melaksanakan Musabaqah Tilawatil Qur'an Tingkat Desa Yang Ke XXIX
    20 Polsek Dumai Kota Melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Mengusung Tema Jumat Curhat
    21 Kesal dengan Suami, IRT Nekat Racuni Anak Tiri
    22 Pj Bupati Kampar Apresiasi Bagholek Godang.
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Riau | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © MEDIA ONLINE - RIAUMONITOR.COM | INFORMASI UNTUK KEBENARAN